Sirah Nabawiyah - Ustadz Dr Firanda Andirja Lc MA

Sirah Nabawiyah - Ustadz Dr Firanda Andirja Lc MA dari Akhirat Selamanya

Akhirat Selamanya

Berisi perincian kisah hidup rasulullah, yakni asal-muasal, suku dan nasab, dan keadaan masyarakatnya, sebelum dia dilahirkan. Kemudian berlanjut kepada kelahiran dia, masa kecil, remaja, dewasa, pernikahan, menjadi nabi, serta perjuangan-perjuangan dia dalam menegakkan Islam hingga akhir hayatnya.

Kategori: Pendidikan

Dengarkan episode terakhir:

Dalam kitab Sirah Nabawiyyah karya Muhammad Ridha dijelaskan, Buhaira dikenal sebagai seorang pendeta yang menguasai ilmu falak dan perbintangan.

Dia membangun biaranya di pinggir jalan utama menuju ke Syam dan selalu tinggal di dalamnya. Dia tinggal di sana khususnya pada musim lewat para pelancong dan kafilah dagang. Kemudian dia menyerukan kepada mereka untuk tidak menyembah berhala dan hanya mengesakan Allah.

Buhaira juga memiliki seorang murid setia bernama Mudzhib. Di kemudian hari, Mudzhib ini pun menjadi guru dari Salman al-Farisi sebelum dia masuk Islam.

Ketika bertemu dengan Rasulullah di Bushra, Buhaira melihat fenomena alam yang tak biasa yang mengikuti Muhammad. Awan bergerak memayungi ke manapun langkah Muhammad berarah. Lalu Buhaira menghampiri Rasulullah dan memeriksa sekujur tubuhnya.

Buhaira kemudian menemukan tanda kenabian itu di pundak beliau. Yakni di antara kedua penduknya, dan lalu Buhaira mencium antara kedua pundaknya. Buhaira pun berpesan pada, paman Nabi—Abu Thalib yang kala itu membawa Rasulullah untuk berdagang—untuk menjaga keponakannya itu. Sebab, keponakan Abu Thalib itu dikatakan bukanlah orang biasa.

Episode sebelumnya

  • 5 - Sirah Nabawiyah ep.5 Pertemuan Rasulullah Dengan Pendeta Buhaira 
    Sun, 03 May 2020
  • 4 - Sirah Nabawiyah ep.4 Masa Kecil Rasulullah Bersama Halimah Sakdiyah 
    Sun, 03 May 2020
  • 3 - Sirah Nabawiyah ep.3 Kelahiran Nabi Muhammad 
    Sun, 03 May 2020
  • 2 - Sirah Nabawiyah ep.2 Kerusakan Zaman Jahiliyah 
    Tue, 10 Mar 2020
  • 1 - Sirah Nabawiyah ep.1 Mukadimah 
    Sun, 08 Mar 2020
Tampilkan lebih banyak episode

Lebih banyak podcast pendidikan Indonesia

Lebih banyak podcast pendidikan internasional

Pilih genre podcast